Koordinasi Pelaksanaan Magang Riset Pemerintahan Tahun 2022. (Foto:Istimewa)
Prodi Ilmu Pemerintahan UMM dengan status akreditasi unggul memiliki banyak mata kuliah unggulan salah satunya adalah Magang Riset Pemerintahan. Program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk “bekerja” di instansi pemerintahan dan swasta selama kurang lebih 2 bulan. Tujuanya adalah mengetahui praktek nyata kerja birokrasi, melatih pengalaman kerja dan juga diharapkan mampu menghasilkan luaran riset untuk kepentingan skripsi dan publikasi ilmiah dalam bentuk jurnal, buku dan prosiding.
Ini merupakan salah satu ikhtiar Prodi Ilmu Pemerintahan UMM untuk terus meningkatkan kinerja publikasi. Seperti diketahui pada tahun 2022 Prodi Ilmu Pemerintahan UMM Malang berhasil meraih peringkat pertama (1) terkait Kinerja Publikasi untuk Kategori Strata 1 Bidang Ilmu Pemerintahan di Indonesia Tahun 2022 berdasarkan Pemeringkatan Science and Technology Index (SINTA). Prodi IP UMM Memperoleh nilai tertinggi Score Overall :3.542 dan SINTA Score 3Yr: 2.441 mengungguli semua prodi-prodi Ilmu Pemerintahan lain di Indonesia.
Karena itu Magang Riset Pemerintahan diarahkan untuk dapat menghasilkan publikasi ilmiah baik berupa buku, jurnal maupun prosiding. Hal tersebut ditegaskan dalam rapat koordinasi awal Magang Riset Ilmu Pemerintahan tahun 2022, jum’at 27 Mei 2022. Rapat tersebut menghadirkan seluruh dosen-dosen Ilmu Pemerintahan.
Ali Roziqin, S.PA.,M.PA selaku Kepala Laboratorium Ilmu Pemerintahan menyatakan bahwa Magang Riset Pemerintahan tahun 2022 salah satunya fokus pada luaran. “ Sampai saat ini tercatat 171 mahasiswa yang telah mendaftar dan tersebar di Instansi Pemerintahan baik di Kabupaten Malang, Kota Batu, Kota Malang, Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Pusat. Tentunya di instansi tersebut memiliki banyak sekali topik yang bisa diriset sehingga dapat menjadi artikel ilmiah yang berkualitas. Mahasiswa juga telah memiliki kemampuan metode penelitian sehingga dapat melakukan riset dengan baik dan menghasilkan artikel yang mumpuni. “Nantinya mahasiswa akan didamping oleh dosen sehingga proses magang risetnya dapat terarah, “Terang Ali.
Muhammad Kamil, S.IP., MA selaku Kaprodi Ilmu Pemerintahan menyatakan bahwa aktifitas Prodi IP UMM selalu diarahkan pada publikasi. Hal ini bertujan agar lebih berkontribusi untuk meningkatkan kinerja penelitian dan Publikasi IP UMM. “Magang Riset memang sengaja ditekankan untuk menghasilkan luaran. Prestasi IP sebagai Prodi terbaik kinerja Publikasi Nasional juga ditunjang oleh luaran magang riset tahun-tahun sebelumnya sehingga harus terus ditingkatkan. “Riset berbasis artikel ilmiah juga sebagai bentuk pencapaian Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Prodi yakni penguasaan metodologi Politik dan Pemerintahan. "Jika publish di jurnal minimal Sinta 3 dan Interasional bereputasi, karya ilmiah tersebut juga dapat dikonversikan sebagai pengganti skripsi sehingga sangat bermanfaat bagi mahasiswa, "Tutup Kamil.