Semangat Berbagi di Bulan Ramadhan, Prodi IP Gelar Buka Bersama dengan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Panti Asuhan Putri Aisyiyah Dau Kabupaten Malang

Kamis, 28 Maret 2024 00:24 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Acara berbuka puasa bersama atau yang lebih akrab disebut “Bukber” menjadi salah satu ajang berbagi dan berkumpul bersama yang dilakukan pada saat bulan Ramadhan. Pada Selasa (26/03/2024), Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah mengadakan kegiatan Bukber bersama Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Panti Asuhan Putri Aisyiyah Dau Kabupaten malang. Buka bersama ini diadakan di Kapal Garden Hotel malang. Kegiatan ini diikuti oleh para dosen dan staf di ruang lingkup Prodi Ilmu Pemerintahan UMM dan anak-anak berserta pengurus LKSA Aisyiyah Dau.

Kegiatan buka bersama ini diawali dengan sambutan dari Kepala Program Studi (Kaprodi) Bapak Muhammad Kamil, S.IP., MA dan kemudian dilanjutkan dengan ceramah singkat dari Ibu Dr. Dra. Masiyah Kholmi, Ak. MM. CA selaku Ketua Pengurus Cabang Aisyiyah (PCA) UMM dengan tema “Kebahagiaan”.

“Manusia selalu hidup untuk mengejar kebahagiaan dan menjadikan Islam sebagai way of life akan mendatangkan banyak kebahagiaan. Terdapat dua jenis kebahagiaan yaitu bahagia materi dan bahagia batin.”

“Lalu bagaimanara cara agar seorang manusia bisa bahagia? Yakni dengan selalu bersnyukur atas nikmat yang telah di berikan, ikhlas dalam mengerjakan sesuatu, bersabar ketika ditimpa musibah, mudah melupakan kesalahan orang lain dan memaafkannya, selalu meminta maaf ketika berbuat salah, berkumpul dengan orang Sholeh, bermanfaat bagi orang lain, serta menerapkan triple S dalam hidup yakni santai, seriud atau sungguh-sungguh, dan sukses. Dengan menerapkan hal tersebut, Insyaallah akan dijadikan hidup yang bahagia.”

Ceramah singkat ini pun berakhir pada detik-detik menjelang buka puasa. Setelah adzan Magrib barulah dilakukan buka puasa bersama dan dilanjutkan dengan Sholat Magrib. Diharapkan untuk bulan-bulan Ramadhan yang akan datang, Prodi Ilmu Pemerintahan dapat terus berbagi dan menjalin silaturrahmi dengan sesama melalui kegiatan buka bersama.

Shared: