Program Studi Ilmu Pemerintahan UMM Gelar Kuliah Tamu Tentang Rekrutmen, promosi terbuka ASN dan Pengembangan SDM

Jum'at, 09 Juni 2023 21:17 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Malang, 7 Juni 2022.Untuk membekali mahasiswa sebagai sumber daya pemerintah masa depan yang mampu menjawab segala tantangan zaman, Program Studi Ilmu Pemerintahan UMM menggelar kuliah tamu bertema “Rekrutmen, promosi terbuka ASN dan Pengembembangan SDM”. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa angkatan 2020 yang tergabung dalam program Center of Excellent (CoE) atau kelas unggulan Analis Pemerintahan dan Politik. Kuliah tamu ini menghadirkan dua narasumber dari BKSDM Kota Batu  yaitu Galuh Diajeng Wulandari, S. Sos dan Sopa Ike Paci, S.Kom

Dalam kuliah tersebut Narasumber menjelaskan tentang UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang aparatur sipil negara dan dasar hukum lainnya terkait dengan Pengembangan Karir, pengembangan kompetensi, pola karir promosi dan mutasi. Selain itu dijelaskan juga bagaimana pengutaan kapasistas seorang aparatur pemerintah daerah yang diperlukan untuk pengembangan sumber daya manusia dalam bentuk Pendidikan dan pelatihan. Dengan adanya analisis jabatan atau ANJAB  yang diperlukan untuk menempatkan seorang pegawai yang tepat sesuai dengan deskripsi pekerjaan. Hasil analisis jabatan dan analisis beban kerja yang dimaksud adalah dokumen yang dijadikan pedoman kerja yang bersifat operasional untuk mewujudkan akuntabilitas kinerja dan bersifat dinamis.

Kegiatan kuliah tamu ini juga mendapat respon positif dari mahasiswa. Hal ini terlihat dari antusias mahasiwa dalam setiap sesi tanya jawab yang diberikan oleh kedua narasumber. Mahasiswa merasakan mendapat ilmu yang praktis dan belum pernah mereka dapatkan selama ini.

Shared: