Program CoE Kelas Profesional Analis Pemerintahan & Poltik Hadirkan Praktisi dari Sekretariat DPRD Kota Batu

Rabu, 15 Mei 2024 09:10 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Selasa, 14 Mei 2024, Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah malang kembali mendatangkan praktisi dalam program Center of Excellence (CoE) untuk mengajar pada Kelas Profesional Analis Pemerintahan & Politik. Pada perkualiahan kali ini, menghadirkan pemateri dari Sekretariat DPRD Kota Batu, Bapak Andhang Budhy Harsa, SE. Dalam kesempatan ini, Bapak Andhang menyampaikan materi Politik Formulasi Kebijakan, yang memfokuskan pada tahapan pembentukan Peraturan Daerah (Perda) Kota Batu.

Bapak Andhang menjelaskan secara rinci proses panjang dan kompleks yang harus dilalui dalam pembentukan peraturan daerah di Kota Batu. Adapun tahapan-tahapan yang harus dilalui meliputi perencanaan, penyusunan, penyelarasan, pembicaraan, pembahasan, fasilitasi, evaluasi, nomor register, penetapan, penomoran dan autentifikasi, serta penyebarluasan. Setiap tahap memiliki peran dan fungsi penting dalam memastikan peraturan yang dihasilkan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi daerah serta sejalan dengan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi.

Mahasiswa Ilmu Pemerintahan UMM yang mengikuti kelas ini mendapatkan wawasan yang kompehensif terkait proses legislasi di daerah. Tentunya hal tersebut memberikan penambahan pengetahuan bagi mereka dalam bidang pemerintahan, khususnya terkait bagaimana tahap pembentukan Perda di DPRD.

Kegiatan ini dikahiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif, dimana mahasiswa berkesempatan untuk berdiskusi secara langsung dengan Bapak Andhang yang merupakan bagian dari DPRD Kota Batu terkait bagaimana dinamika dalam pembentukan kebijakan di tingkat daerah. Sesi ini menjadi momen yang berharga bagi mahasiswa untuk mendapatkan penjelasan yang mendalam berdasarkan contoh kasus yang dibawakan oleh Bapak Andhang terkait parktik legislasi di Kota Batu.

Harapannya kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa untuk lebih memahami dan dapat terlibat aktif di masa yang akan datang dalam proses pembentukan kebijakan publik. Prodi ilmu Pemerintahan UMM terus berkomitmen untuk terus memberikan pendidikan yang berkualitas dan erelevan dengan kebutuhan zaman, serta memperkaya wawasan mahasiswa melalui pembelajaran langsung dari praktisi dan ahli di bidang pemerintahan, sehingga para lulusan Prodi Ilmu Pemerintahan UMM nantinya dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam membangun tata kelola pemerintahan yang lebih baik di Indonesia.

Shared: