Program CoE Kelas Pemerintahan Desa Praktik Analisis Hirarki Proses dan Penggunaan Aplikasi Expert Choice dalam Proses Pengambilan Keputusan

Kamis, 16 Mei 2024 09:18 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Kamis, 16 Mei 2024, Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Malang menunjukkan komitmennya dalam memberikan pengalaman belajar yang berkualitas bagi mahasiswa dengan menghadirkan pengajar dari Program Studi Ekonomi Pembangunan UMM, Ibu Fitri Rusdianasari, S.E., M.Si. Beliau menjadi pemateri pada program Center of Excellence Kelas Profesional Analis Pemerintahan & Politik. Adapun materi yang disampaikannya berkenaan “Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Penggunaan Aplikasi Expert Choice”.

Dalam pemaparannya, Ibu Fitri menjelaskan secara rinci tentang bagaimana Expert Choice dapat digunakan sebagai alat yang efektif dalam melakukan analisis dan pengujian kebijakan. "Analisis Hirarki Proses (AHP) merupakan metode yang sangat berguna dalam membantu pengambil keputusan untuk menentukan prioritas dan membuat pilihan terbaik di antara berbagai alternatif kebijakan. Dengan menggunakan aplikasi Expert Choice, proses ini menjadi lebih terstruktur dan terukur,” ujarnya.

Terlihat para mahasiswa sangat antusias dalam mengikuti kelas ini. Mereka mendapatkan pemahaman baru terkait langkah-langkah praktis dalam menggunakan Expert Choice mulai dari pengumpulan data, pembuatan hirarki, hingga pengolahan dan analisis hasil. Materi yang disampaikan oleh Ibu Fitri memberikan perspektif baru bagi mahasiswa dalam proses pengambilan keputusan, dan hal ini menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi mahasiswa karena dapat melakukan praktik langsung menggunakan aplikasi Expert Choice.

Dengan adanya materi ini, diharapkan mahasiswa Ilmu Pemerintahan mendapatkan wawasan yang lebih dalam dan aplikatif dalam analisis kebijakan di lapangan. Ketua Program Studi Ilmu Pemerintahan, Bapak Muhammad Kamil, S.IP., M.A berharap kolaborasi seperti ini dapat terus terjalin guna menghasilkan lulusan Ilmu Pemerintahan yang kompeten dan berkualitas.

Shared: