Prodi IP Sukses Selenggarakan SE (Study Excursie) di Jakarta

Sabtu, 31 Maret 2018 14:04 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Prodi IP Sukses Selenggarakan SE (Study Excursie) Di Jakarta

Mahasiswa Prodi IP UMM didamping oleh Dosen Prodi IP, Muhammad Kamil, MA, sukses melaksanakan kegiatan SE (Study Excursie). Kegiatan ini adalah rangkaian kunjungan ke berbagai Kementrian dan Lembaga yang ada di Jakarta selama 3 hari (26-28/03/2018). SE merupakan kegiatan rutin Prodi IP untuk memberikan wawasan dan ilmu kepemerintahan kepada mahasiswa dengan langsung terjung ke lapangan mengunjungi serta berdialog dengan para birokrat. SE juga menjadi pintu masuk bagi Prodi IP untuk menindaklanjuti kerjasama dengan berbagai instansi tersebut. Singkatnya, SE memberikan manfaat yang penting bagi mahasiswa dan Prodi IP. Bagi mahasiswa, SE adalah sebuah kesempatan untuk mendapatkan pengalaman belajar langsung praktik pemerintahan. Bagi Prodi IP, kegiatan SE adalah perluasan jaringan kerjasama. Kunjungan pertama, Senin, 26/03/2018, diawali dengan melakukan kunjungan ke Direktorat Jenderal Anggaran, Kementrian Keuangan, untuk belajar praktik Pengelolaan APBN. Selanjutnya, rombongan mengunjungi Kementrian Sekretariat Negara. Mahasiswa diajak untuk belajar Smart Governance Institutions. Rangkaian hari kedua, Selasa, 27/03/2018, mahasiswa IP diajak untuk mengunjungi Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia untuk memahami Ketatanegaraan dalam konteks Konstitusi. Setelah itu, rombongan menuju Kementrian PAN-RB untuk diajak belajar mendalami Model Pengawasan terhadap ASN. Dari Kemetrian PAN-RB rombongan bergerak ke Kementrian Dalam Negeri untuk berdiskusi tentang Pembangunan Daerah dalam rangka mempercepat peningkatan kesejahteraan rakyat. Hari terakhir, Rabu, 28/03/2018, mahasiswa IP mengunjungi Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan guna memahami penguatan pengawasan dan pengendalian keuangan daerah. Harapannya, SE dapat memberikan wawasan keilmuan sebagai bekal para mahasiswa nantinya. SE adalah rangkaian kunjungan yang berujung keilmuan. 

Shared: