Prodi Ilmu Pemerintahan Hadirkan Alumni Untuk Belajar Proses Legislatif di Daerah

Kamis, 11 Juli 2024 00:22 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Malang, 10 Juli 2024 Prodi Imu Pemerintahan Unversitas Muhammadiyah Malang melaksanakan kegiatan Best Practice yang bertempat di GKB 1 ruang 603. Yang mengusung tema “Dinamika dan Tantangan Proses Legislasi Daerah Dalam Mewujudkan Suistanabe Development Goals

Pemateri dari kegiatan ini merupakan lulusan dari Prodi Ilmu Pemerintahan yang sekarang sedang menjabat menjadi anggota DPRD, dan juga pemateri dari salah satu dosen Ilmu Pemerintahan. Diantaranya H. Rokhmad, S.sos yang merupakan waka badan kehormatan DPRD Kota Malang, Amirah Ghaida Dayanara, S.IP anggota DPRD Kota Batu, dan Drs. Krishno Hadi , M.A dosen prodi Ilmu Pemerintahan Univeristas Muhammadiyah Malang

Menurut H. Rokhmad, S.sos “Proses legislasi mendapat berbagai tantangan dan juga dinamika dalam mewujudkan SDGs. Namun hal itu dapat teratasi dengan baik dengan adanya pemimpin dan wakil rakyat yang beriman, berkuaitas, dan berkelas”

“Betul seperti yang bapak Rokhmad sampaikan bahwa SDGs merupakan peran yang sangat penting, karena di dalam SDGs terdapat 17 tujuan yang dirangkai menjadi” kata Amirah Ghaida Dayanara, S.IP

Hal itu juga diperjelas oleh Drs. Krishno Hadi , M.A “Fungsi DPRD itu ada di UU No 32 Tahun 2004 dan UU No 23 Tahun 2014, semuanya sudah jelas dan tertata di UU tersebut”

Kegiatan ini juga mendapat respon yang baik dari mahasiwa Prodi Ilmu Pemerintahan karena selain mereka mendapatkan ilmu dari para ahli yang sudah berpengalaman di bidangnya. Mereka juga mendapatkan motivasi dari para alumni Prodi Ilmu Pemerintahan yang sudah sukses di kursi legislatif

Shared: