Mahasiswa Praktikum Urban Politics Lakukan Kegiatan Studi Lapang di TPA Supit Urang Kota Malang

Selasa, 19 Desember 2023 01:36 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Malang, 18 Desember 2023. Dalam rangka memberikan pengalaman belajar secara langsung di lapangan, Laboratorium Ilmu Pemerintahan UMM memfasilitasi para mahasiswa praktikum untuk dapat memahami proses pengelolaan sampah di Tempat Pembuangan Akhir, tepatnya berlokasi di TPA Supit Urang Kota Malang.

Kegiatan praktikum lapang ini diikuti oleh seluruh mahasiswa praktikum Mata Kuliah Urban Politics yang diampu oleh Prof. Dr. Tri Sulistyaningsih, M.Si. Saat kegiatan praktikum lapang berlangsung, mahasiswa didampingi oleh Tim Laboratorium dan Instruktur Praktikum.

Ketika praktikum lapang, secara teknis mahasiswa di ajak untuk berkeliling pada tiap pos-pos pengelolaan sampah. Diantaranya, mulai dari proses pemilahan sampah, penggilingan sampah, hingga proses pengolahan atau daur ulang sampah. Adapun yang bertindak sebagai tour guide sekaligus pemateri bagi peserta yakni Tim dari TPA Supit Urang itu sendiri.

“Selamat datang teman-teman mahasiswa dari Ilmu Pemerintahan UMM yang telah hadir untuk belajar mengenai pengelolaan sampah. Disini kita akan melihat secara langsung bagaimana proses penglolaan hingga daur ulang dari sampah itu sendiri. Pesan saya, teman-teman sebagai mahasiswa harus bisa memilah sampah sebelum dibuang ke tempat sampah dan sebelum diangkut ke TPA ini,” ungkap salah satu pemateri saat memberikan sambutan.

Melalui kegiatan praktikum lapang di TPA Supit Urang Kota Malang ini, mahasiswa diharapkan mampu untuk memahami salah satu permasalahan urban yang bersifat kompleks, yakni mengenai persoalan sampah. Sebab, masalah sampah menjadi persoalan serius dan membutuhkan penanganan yang berkelanjutan. (van/roz)

Shared: