Penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) Beri Pengalaman Baru Bagi Mahasiswa Magang

Kamis, 18 Juli 2019 10:46 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) Beri Pengalaman Baru Bagi Mahasiswa Magang

Bagus Satya Mahendara salah satu mahasiswa Prodi IP UMM yang saat ini tengah melaksanakan magang di Dinas Sosial Kota Batu ikut serta dalam kegiatan penanganan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Kegiatan ini dilakukan dengan menyisir daerah Junrejo, tepatnya di Desa Pendem dan sekitaran area Desa Sumber Brantas. Kegiatan ini juga sebagai tindaklanjut laporan–laporan dari masyarakat terkait dengan adanya ODGJ yang meresahkan masyarakat setempat.

Dinas Sosial dibantu oleh Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) saling bekerjasama untuk menangani dan membantu masyarakat, agar masyarakat tidak terus-menerus mengalami keresahan akibat adanya ODGJ. Apabila ODGJ yang berkeliaran tersebut tidak meresahkan masyarakat, maka akan dibiarkan. Namun sebaliknya, jika ODGJ tersebut meresahkan masyarakat maka harus segera dilaporkan kepada Dinas Sosial atau PSM agar dapat ditindaklanjuti dengan segera.

Kegiatan ini tentu memberikan pengalaman yang baru bagi mahasiswa Ilmu Pemerintahan yang sehari-hari bergelut dengan teori dan materi perkuliahan. Dari kegiatan ini mahasiswa dapat belajar bagaimana memberikan penanganan yang tepat terhadap ODGJ, karena jika tindakan penanganan yang dilakukan tidak tepat maka ODGJ tersebut dapat mengamuk dan mempersulit keadaan. Selanjutnya, ODGJ akan dibawa menuju rumah keluarganya untuk kemudian dimintakan ijin untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut oleh tenaga ahli serta mendapatkan perawatan kesehatan jiwa di Rumah Sakit Jiwa. Hal ini selaras dengan salah tugas dari Dinas Sosial Kota Batu yaitu melakukan pelayanan rehabilitasi dan perlindungan sosial bagi masyarakat. 

Shared: