Menjadi Partisipan dalam Festival Inovasi Pelatihan Kepemimpinan Nasional LAN RI

Kamis, 18 Juli 2019 10:34 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Menjadi Partisipan dalam Festival Inovasi Pelatihan Kepemimpinan Nasional LAN RI

Festival Inovasi Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat 1 Angkatan XLI Tahun 2019 yang dilaksanakan di Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) pada hari Rabu, 17 Juli 2019 turut dihadiri oleh salah satu mahasiswa Prodi IP UMM yang saat ini tengah melaksanakan magang riset pemerintahan di Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklat) Kepemimpinan LAN RI yaitu Achmad Debby Santana. Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala LAN RI Bapak Dr. Adi Suryanto, M.Si beserta Sekretaris Umum Ibu Dra. Reni Suzana, MPPM dan Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi ASN Ibu Erna Irawati, S.Sos., M.Pol. Adm. serta diikuti oleh peserta Eselon I.

Festival Inovasi Pelatihan Kepemimpinan diperuntukkan bagi pejabat Eselon I yang sudah memenuhi persyaratan atau jabatan dengan tujuan untuk mewujudkan visi dan misi di instansi kerja masing-masing. Eselon I yang dimaksud yaitu pejabat struktural baik Eselon IA dan Eselon IB. Secara kepangkatan, personelnya sudah berpangkat pembina yang makna kepangkatannya adalah membina dan mengembangkan.

Festival inovasi ini memang rutin diadakan setiap tahunnya dan bertempat di gedung Graha Makarti Bhakti Nagari Pusdiklat Kepemimpinan LAN-RI Pejompongan, Jakarta Pusat. Kegiatan ini juga turut diramaikan dengan adanya stand atau bazar dari masing-masing daerah yang menyajikan makanan dan minuman serta cendera mata yang menjadi ikon dari daerah tersebut. 

Shared: