Matangkan Akreditasi Internasional, Prodi IP Gelar Workshop Penyusunan Curriculum Overview dan Statistical Data FIBAA

Selasa, 31 Oktober 2023 00:56 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Malang, 29 Oktober 2023. Workshop terkait penyempurnaan dokumen-dokumen pelaksanaan akreditasi internasional kembali dilakukan di Golden Swan Ballroom - Rayz Hotel Malang. Kegiatan ini diikuti oleh 9 Program Studi yang ada di Universitas Muhammadiyah Malang, termasuk didalamnya 4 Program Studi yang ada di FISIP, yaitu Ilmu Pemerintahan, Hubungan Internasiona, Kesejahteraan Sosial, dan Sosiologi.  

Bapak Wakil Rektor I, Prof. Dr. Syamsul Arifin, M.Si juga turut hadir dan memberikan sambutan dalam kegiatan workshop ini. “Kegiatan yang dilakukan ini menurut saya sudah on the right track. Persiapan akreditasi ini membutuhkan persiapan yang matang, termasuk penyiapan OBE. Semoga kegiatan ini dapat menyempurnakan dokumen dokumen terkait pelaksanaan akreditasi internasional yang kurang,” ungkapnya memberikan sambutan.

Prof. Nurul Barizah, SH., LLM., PhD juga kembali hadir selaku narasumber pada kegiatan workshop kali ini. Fokus materi yang dibahas dalam Workshop kali ini adalah mereview kembali statistical data dan curriculum overview yang telah dibahas sebelumnya.

Methods of teaching disesuaikan dengan konteks pembelajaran dan dibuat lebih bervariatif dengan mengikuti peraturan yang telah ditetapkan, yaitu Permendikbud Nomor 3 Thaun 2020 tentang STandar Nasional Pendidikan Tinggi,” ungkap Prof. Nurul Barizah, SH., LLM., PhD memberikan arahan terkait dengan pengisian curriculum overview.

Selain itu, CV Dosen, bahan ajar yang digunakan, jumlah lulusan dengan jumlah yang diterima di setiap tahunnya juga perlu diperhatikan untuk mengantisipasi pertanyaan yang dapat menghasilkan poin rendah oleh asesor pada saat pelaksanaan akreditasi internasional ini nanti.

Workshop ini akan terus diadakan hingga dokumen-dokumen terkait akreditasi internasional ini dirasa sudah siap untuk diujikan. Oleh karena itu, workshop terkait penyusunan dokumen-dokumen SER FIBAA ini akan dilakukan kembali pada 2 minggu kedepan, untuk mengecek hasil revisi yang telah dilakukan oleh masing-masing prodi.

Shared: