Lakukan Transfer Credit dengan COLA-KKU Thailand, IP Menjadi Trend Setter di FISIP

Kamis, 21 Maret 2019 14:02 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Lakukan Transfer Credit dengan COLA-KKU Thailand, IP Menjadi Trend Setter di FISIP

Sekali lagi, Prodi Ilmu Pemerintahan FISIP-UMM, melakukan gebrakan dengan menandatangani perjanjian kerjasama dengan College Of Local Administration (COLA), Khon Kaen University (KKU) Thailand (Rabu, 20/3). Kesepakatan ini merupakan tindak lanjut dari kerjasama sebelumnya yang hanya melakukan kerjasama Student Exchange selama 1 bulan. Bertempat di Ruang 629, GKB I, kesepakatan antara COLA-KKU yang diwakili oleh Prof. Vissanu Zumitzavan dan Dr. Narong Kiettikunwong, dengan Prodi IP yang langsung dipimpin oleh Kaprodi, Muhammad Kamil MA, berjalan baik dan penuh keakraban.

Pertemuan tersebut juga disambut langsung oleh Dekan FISIP, Dr. Rinikso Kartono, M.Si, Wakil Dekan I, Dr. Dyah Estu Kurniawati, M,Si, Wakil Dekan III, Zen Amiruddin M.Med.Kom, serta Koordinator Bidang Kerjsama Luar Negeri FISIP, Tonny Dian Effensi, M.Si. Kerjasama antara COLA-KKU Thailand dengan Prodi IP telah memasuki tahun ketiga. Keberlanjutan kerjasama yang akan dilaksanakan sesuai kesepatan kedua belah pihak adalah kolaborasi penelitian dan Visiting Professor. Sehingga, kerjasama dan kolaborasi yang disepakati tersebut dapat membawa dampak positif bagi pengembangan Prodi IP selanjutnya.

Prof. Syamsul Arifin, M.Sc, M.si selaku Wakil Rektor I Bidang Kurikulum dan Akademik juga menyambut Prof. Vissanu Zumitzavan dan Dr. Narong Kiettikunwong di ruangannya. Beliau menyambut baik kerjasama dan kolaborasi yang dibangun oleh Prodi IP dan COLA-KKU. Dalam diskusi akademik tersebut, program transfer credit  dan riset-riset kolaboratif antar Universitas ini akan diperkuat dengan kebijakan-kebijakan yang lebih konkrit. Langkah strategis ini tentunya dapat menjadikan Universitas Muhammadiyah Malang, khususnya Prodi Ilmu Pemerintahan siap bersaing di kancah global.***

Shared: