5 Mahasiswa Ilmu Pemerintahan Mengikuti International Conferences Social Work

Sabtu, 29 Februari 2020 10:54 WIB   Program Studi Ilmu Pemerintahan

Muhammad Kamil Beserta 5 mahasiswa peserta International Conferences Social Work. (Foto: Istimewa)

Jakarta, 29 Februari 2020. Prestasi gemilang berhasil ditorehkan oleh mahasiswa Ilmu Pemerintahan UMM. Delegasi yang berjumlah oleh 5 mahasiwa tersebut mengikuti International Conferences Social Work: A Catalyst for Change and Social Cohesion in Diverse Society, Universitas Muhammadiyah Jakarta yang berlangsung 29 Februari-1 Maret 2020. Konferensi Internasional ini menghadirkan beberapa pakar tentang social work dan society di kawasan ASIA-PASIFIC. Kelima mahasiswa ilmu pemerintahan tersebut diantaranya adalah Muhammad Sofyan Putra, Ni'matul Aulia, Ike Dwi Ambarwati, Radhya Melkah Maarif, dan Ilham Bin Yasin. Dalam konferensi tersebut mereka akan mempresentasikan paper atau hasil penelitianya di paralel session dengan peserta konferensi dari negara lain. Output dari konferensi internasional ini nantinya adalah artikel yang akan di publish jurnal internasional maupun proceeding terindeks scopus. Muhammad Kamil, S.IP.,M.A sebagai Kaprodi lmu Pemerintahan sangat mengapresiasi dan mendukung langsung keterlibatan mahasiswa dalam konferensi internasional. Beliau berpesan melalui partisipasi ini mahasiwa akan mendapatkan wawasan terbaru dalam pengembangan keilmuan sekaligus bisa membangun jejaring internasional dengan masyarakat ilmuwan internasional.

Shared: